Kesehatan Tubuh Berdasarkan Posisi Jerawat

Kesehatan Tubuh Berdasarkan Posisi Tumbuh JerawatJerawat merupakan sinyal ketidak beresan yang diberikan oleh tubuh, pertanda ada pesan yang harus dibaca dari munculnya jerawat tersebut.

Jerawat biasanya disebabkan oleh beberapa faktor seperti meningkatnya beban psikis dan naiknya hormon yang membuat proses metabolisme yang terjadi di dalam tubuh berjalan kurang lancar.

Ditinjau dari segi kesehatan, jerawat anda bisa mengenali beberapa gangguan yang terjadi pada proses metabolisme di dalam tubuh.

Berikut adalah beberapa informasi mengenai hubungan antara lokasi tumbuhnya jerawat dan kesehatan tubuh Anda.

DAFTAR ISI

Jerawat di pipi

Jerawat di pipi paling lazim kita temui di kalangan masyarakat. Jerawat ini timbul disebabkan ada beberapa jenis makanan tidak boleh dikomsumsi yang disebabkan karena alergi, Alergi bisa timbul biasanya karena akibat kelebihan zat-zat tertentu seperti protein, vitamin, karbohidrat dan lain-lain.

Namun makanan yang biasa menjadi pemicu utama jerawat di pipi itu adalah jenis makanan yang mengandung protein tertentu, juga makanan yang mengandung kadar lemak jenuh yang sangat tinggi, Untuk menetralisir toksin-toksin yang dibawa oleh makanan tersebut, tanpa harus kekurangan protein ataupun kalsium maka dapat dicegah dengan mengkomsumsi jenis sayur-sayuran yang berupa sayuran hijau, polong-polongan, dan juga ikan.

Jerawat di dagu

Jenis jerawat yang tepat berada di posisi muka bagian dagu merupakan sinyal yang menandakan bahwa  terjadi masalah di bagian pencernaan seperti wasir, susah buang air besar ataupun sembelit.

Nah cara mengatasi hal ini dengan cara mengkomsumsi buah-buahan yang mengandung vitamin C dan juga memakan jenis sayuran yang mengandung serat yang sangat tinggi sehingga gangguan sistem pencernaan dapat teratasi dan jerawat di dagu perlahan akan menghilang.

Jerawat di punggung, dada dan bahu

Jarang ada orang yang memiliki jerawat di tubuh bagian badan ini. Menurut penelitian bahwa jerawat yang muncul di bagian ini disebabkan karena kelebihan hormon. Terjadi proses metabolisme yang kurang seimbang sehingga memicu naiknya hormon dan menyebabkan keluarnya ekspresi hormon dalam bentuk jerawat di bagian badan baik di punggung, di bahu maupun di bagian dada.

Cara mengatasi hal ini bisa dengan meluangkan waktu untuk melakukan hobi, traveling ataupun rekreasi agar pikiran bisa sedikit plong dan lama kelamaan setelah senang maka tubuh akan memproduksi hormon penyebab bahagia yang disebut morfin. Sehingga kondisi tubuh akan tetap stabil dan metabolisme akan berjalan sebagaimana mestinya.

Selain itu komsumsi jenis vitamin yaitu vitami B6 dan juga B complete karena vitamin ini berfungsi mengurangi kadar stres dan dapat menenangkan pikiran.

**

Itulah beberapa hubungan kesehatan dan posisi tumbuhnya jerawat anda. Mulai sekarang identifikasi sinyal tersebut supaya anda bisa mengenali masalah kesehatan anda lebih dini dan mencegahnya sesegera mungkin. Yang terakhir berolahraga secara teratur akan membuat anda menjadi lebih sehat.

Semoga artikel ini bermanfaat.